Bola.net - Luis Suarez masuk sepuluh besar dalam daftar 100 pemain terbaik dunia versi Match of the Day (MotD). Majalah keluaran BBC itu menempatkan sang striker Liverpool di peringkat sembilan.
Suarez dianggap lebih baik daripada pemain-pemain top lainnya, seperti Edinson Cavani, Juan Mata, Wayne Rooney maupun Gareth Bale.
Hanya dua pemain berbasis Premier League yang peringkatnya berada di atas Suarez, yaitu gelandang Manchester City Yaya Toure di tempat ke-8 dan striker Manchester United Robin van Persie di posisi empat.
Pemain Liverpool selain Suarez yang juga masuk daftar terbaik versi MotD ini adalah kapten Steven Gerrard di tangga ke-77.
Posisi puncak ditempati oleh bintang Barcelona Lionel Messi, yang mengungguli forward Real Madrid Cristiano Ronaldo di peringkat dua dan mesin gol Atletico Madrid Falcao di peringkat tiga. (lfc/gia)